IDEAOnline-Dapur ini didesain dengan memperhatikan fungsi dan estetika.
Peralatan dapur dan aksesorinya terorganisir dengan baik.
Konsep desain bergaya modern minimalis.
Kombinasi warna kayu maple, oranye terang dengan bahan stainless steel, aluminium menghasilkan suasana dapur yang dinamis dan segar.
Setiap elemen tampil memikat dan fungsional.
Penempatan elemennya sangat memerhatikan alur kerja di dapur sehingga sirkulasi gerak leluasa.
Baca Juga: Dapur 6 M2 di Apartemen Mungil , Meja Bar dan Gudang Jadi Pelengkapnya, Ini Trik Penataannya
Table top terbuat dari bahan solid surface.
Adapun keunggulan dari solid surface di antaranya adalah sebagai berikut.
- banyak pilihan warna (bercorak maupun polos). Solid surface polos harganya lebih murah.
- ukuran bisa disesuaikan dengan desain, jadi tidak perlu ada sambungan.
- tidak berpori, sehingga tidak perlu pelapisan (coating) dan tak menyimpan kuman. Namun jika tergores (baret) bisa dipoles ulang.
- tahan bahan kimia dan panas.
Baca Juga: Dapur Putih dengan Meja Santap, Aksen Kayunya Hidupkan Ruang
Kabinetnya berbahan dasar MMDF (Melamine Medium Density Fibreboard).
Pintu bagian luar menggunakan HPL “Duratap Maple”. Dan pegangannya terbuat dari stainless steel berdiameter 12 mm.
Panel belakang berbahan stainless steel, selain untuk memperkuat konsep modern bahan ini juga mudah dibersihkan dan tahan air.
Pada bagian bawah meja (di antara kabinet dan lantai) dipasang plin aluminium, agar kabinet aman terkena air saat lantai dibersihkan.
Bagisn bawah “island” difungsikan sebagai lemari penyimpanan. Penempattan elemen sangat memerhatikan alur kerja di dapur.
Lampu halogen di bawah lemari untuk membantu penerangan dan menambah estetika.
Baca Juga: Solusi Dapur Aman dan Ramah Anak, Lima Aksesori Ini Perlu Ada
Baca Juga: Mengapa Bikin Dapur Itu Mahal? Ternyata Ini Biang Keladinya!
(*)