Berekspresi dengan Warna Hitam, Trik agar Tak Berkesan Menekan dan Suram

Rabu, 08 Desember 2021 | 13:20
design-milk.com

Ilustrasi desain interior apartemen karya Maya Sheinberger yang menerapkan hitam.

IDEAOnline-Memilik karakter “menekan” dengan kesan gelap dan suram yang bisa ditimbulkannya, warna hitam banyak dihindari diaplikasikan di interior rumah.

Sesuai karaktemya, warna hitam juga bisa mengakibatkan ruang jadi semakin terasa sempit.

Karena alasan ini, hitam banyak dihindari untuk diaplikasikan di rumah mungil.

Sementara itu, banyak juga yang mengiyakan bahwa wama hitam memiliki karakter elegan, anggun, dan mewah.

Bagaimana jika IDEA Lovers terlanjur jatuh cinta dengan warna hitam?

Apa trik yang harus diterapkan agar “si hitarn” tak memancarkan daya “negatif"-nya?

Baca Juga: Hati-Hati Meletakkan Tangga jika Ingin Ada Mezanin di Kamar Tidur, Begini Feng Shui Mengaturnya

  • Tak Harus Cat
Pada cat dinding, warna hitam sulit rata.

Dalam pengecatan, meski sudah dilakukan berkali-kali (berlapis-lapis), masih memungkinkan adanya “benjolan” di sana-sini yang mengakibatkan tampilannya kurang rata dan tak indah.

Jika ingin warna ini tetap hadir sebagai pelapis dinding, memilih wallpaper hitam sebagai pengganti cat untuk melapis dinding, tentu lebih bijaksana.

Arsitag
Arsitag

Ilustrasi perpaduan hitam dan warna kontras oranye.

  • Proporsional
Ini bicara soal kecermatan dalam penempatan dan komposisi yang tepat.

Sesuaikan penggunaan wana hitam dengan kondisi ruang, dan furnitur yang ada di dalammnya.

Jika terlalu banyak digunakan dan tidak diaplikasikan pada objek yang tepat, warna hitam bisa menimbulkan kesan suram dan gelap.

Menggunakan wama hitam sebagai aksen akan lebih menarik daripada menjadikannya sebagai unsur yang dominan pada ruang.

Baca Juga: Sebelum Memindahkan Bayi ke Kamar Baru, Inspeksi 4 Bahaya yang Bisa Mencelakai Anak Ini

  • Pikirkan Padu Padannya
Sama dengan puth, wama hitam sejatinya memilki sifat netral, bisa bersanding serasi dengan wana lainnya.

Namun, paduan yang paling bagus adalah jika disandingkan dengan warna yang kontras seperti merah, oranye, kuning, jingga, atau emas.

Paduan warna-wama ini dengan hitam akan menghasilkan visualisasi yang menarik jka diapkkasskan di dalam rumah.

Perak dan warna stainless steel yang mengilap adalah alternatf lain yang paling cocok bersanding dengan hitam.

Hindari memadukan hitam dengan wama-warna yang senada (biru, ungu, atau abu-abu tua) karena akan terlihat suram dan kurang menarik.

Baca Juga: Mau Tahu Cara Mendesain Ruang Akromatik agar Tampil Dramatis dan Apik? Ikuti Cara Ini!

  • Sesuaikan dengan Gaya Interior
Bersama wana puth, hitam banyak digunakan pada gaya intenor minimalis. Biasanya, permainan wama tak dikedepankan pada gaya ini. Warna yang biasa digunakan hanya hitam dan putih.

Desain interior minimalis juga meminimalkan profil dan lengkungan rumit karena targetnya adalah sesuatu yang simpel.

Terapkan hitam pada objek yang berdesain simpel dan minim profil agar objek tampil lebih anggun dan elegan.

Baca Juga: Warna Hitam jadi Pilihan Terbaik untuk Pintu di Rumah, Ini Alasannya!

#Berbagiidea #Berbagiceriota #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis

(*)

Editor : Johanna Erly Widyartanti