Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tembok Masif Bergaris Lebih Artistik

Devi F. Yuliwardhani - Jumat, 31 Mei 2013 | 01:41
Tembok Masif Bergaris Lebih Artistik
Devi F. Yuliwardhani

Tembok Masif Bergaris Lebih Artistik

Anda yang sering memperhatikan rumah-rumah mutakhir, tentu pernah melihat gaya pagar tembok bergaris. Belakangan, gaya ini memang lagi in. Salah satunya dapat Anda lihat di kawasan Kemanggisan, Jakarta Barat. Sosoknya mudah dikenali karena letaknya di pinggir jalan raya.

Bentuk pagar rumah ini berupa dinding tembok dengan sedikit sentuhan dekoratif. Namun sedikit sentuhan dekoratif berupa garis-garis itulah yang memberi kesan manis dan rapi.

Retno Wratsangkan, sang pemilik, memang ingin memiliki pagar yang memenuhi aspek fungsi dan estetika. Fungsinya sebagai pembatas terluar bangunan di pinggir jalan raya diwujudkan dalam bentuk dinding tembok yang masif. Keamanan terjaga, kebisingan pun agak teredam. Namun masif saja kurang indah. Ia lalu mengolah permukaan dinding, sehingga memiliki tekstur bergaris-garis datar.

Yori Antar, arsitek yang merancang pagar, mengatakan, desainnya muncul dari bentuk dan material yang serasi. "Bentuknya simpel. Hanya sedikit kreasi dekoratif, sehingga memberi kesan langsing pada rumah tinggal," katanya. Memang, untuk memperoleh pagar yang indah sebaiknya kita tidak mengekspos estetika secara berlebihan.

Foto: Dok.iDEA/ Martin

Pemilik Rumah: Retno Wratsangka

Sumber: iDEA Books, "Ragam Ruang Luar"

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular