Area lahan yang kecil sering kali menjadi kendala untuk memiliki taman yang indah. Biasanya area lahan lebih diutamakan untuk dijadikan ruangan. Tamun tidak perlu berkecil hati. Solusinya? Salah satunya dengan berkebun secara vertikal. Dengan begitu taman tak memerlukan area yang luas.
Untuk berkebun secara vertikal tidak mesti menggunakan rak dan pot yang disusun di dinding, atau dengan planter khusus untuk vertical gardening. Yang disebutkan itu barangkali agak menyulitkan. Nah, yang lebih mudah adalah dengan menanam tanaman rambat berbunga. Tidak perlu pot atau rak, apalagi planter. Cukup media untuk merambat saja.