IDEAonline - Tempat tinggal resmi Ratu Elizabeth II, Buckingham Palace, telah dihias untuk menyambut Natal.
Tampilan dekorasi Buckingham Palace tersebut terlihat indah dengan tiga pohon Natal yang menjulang tinggi.
Tiga pohon Natal tersebut diletakkan di Marble Hall Buckingham Palace dan dihiasi dengan ratusan lampu putih.
Sementara itu, karangan bunga yang dihiasi dengan beludru merah dan pernak-pernikberwarna telah dipasang di sepanjang tangga besar.
Baca Juga : Mau Renovasi Rumah Jelang Natal? Lakukan Dulu 5 Hal Penting Ini!
Pohon Natal diperkenalkan ke Inggris pada abad ke-18 oleh Ratu Charlotte, permaisuri Raja George III, sebelum Ratu Victoria dan Pangeran Albert membantu memulai tren di seluruh negeri.
Tradisi ini kemudian terus dijalankan oleh keluarga kerajaan sejak saat itu.
Sebuah videodibagikan oleh akun InstagramThe Royal Familymenunjukkan staf berdiri di tangga besar untuk mencapai puncak salah satu dari pohon setinggi 15 kaki untuk menutupinya dengan lampu.
Keterangannya tertulis, "It's officially Christmas at Buckingham Palace!"
Seperti biasa, pohon Natal di Buckingham Palace memiliki tema kerajaan yang kuat.