Dalam mendesain rumah, Ari dan Rosa—begitu mereka disapa— mengaku kerap mendapat inspirasi dari instagram, pinterest, blog luar, atau kafe-kafe.
“Dari desain-desain itu, kita ambil yang sesuai dan yang cocok sama rumah kita,” tutur Rosa.
Baca Juga : Pakai Furnitur Terbuka dan Elektronik Multifungsi, Rumah Mungil Ini Tampak Rapi
Bila diperhatikan, rumah ini memang banyak menggunakan bata ekspos, mulai dari fasad sampai dinding interiornya.
Ari menceritakan bahwa ide ini ia dapat saat traveling ke New York.
Ia melihat banyak apartemen atau flat di sana yang menggunakan bata ekspos dan terlihat menarik.
“Kalau dilihat-lihat kan ukuran dan modelnya tidak terlalu beda sama di Indonesia, makanya saya coba terapkan bata ekspos itu di sini,” ujar Ari.
Beberapa furnitur yang berada pada rumah barunya ini, rata-rata merupakan limpahan dari rumah lamanya, misalnya sofa pada ruang tamu.
Baca Juga : Rumah Mungil Ini Tetap Rapi Meski Ada Balita, Ternyata Ini Rahasianya!
Warna sofa tersebut tadinya ialah krem.
Kelamaan, warna sofa menjadi pudar dan terkesan kotor.