IDEAOnline -Mudik lebaran ke Padang? Sempatkan singgah ke Masjid Raya ini.
Jangan kaget jika ada yang berubah.
Masjid yang jadi ikon di Kota Padang ini, kini punya tampilan dan suasana baru.
Banyak orang, khususnya warga Padang tak asing lagi dengan masjid tanpa kubah yang tinggi menranya mencapai 85 meter ini.
Baca Juga: Apakah Masjid Harus Berkubah? Ternyata Ini Alasannya, Dekat dengan Asal Usul Gereja
Masjid ini dibangun saat gempa bumi menerjang kota ini pada 2009 dan menjadi simbol harapan dan inspirasi.
Perancang masjid ini adalah arsitek pemenang penghargaan Rizal Muslimin.
Meski tak punya kubah, atap masjid ini merupakan interpretasi kontemporer dari atap lengkung tradisional yang ditemukan dan menjadi cirikhas arsitektur Minang.
Menjadi masjid terbesar di Sumatera Barat, dan terbesar kedua di Sumatera, masjid ini mampu menampung 20 ribu jamaah untuk salat di waktu bersamaan.