Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Hadirkan Suasana Alam di Kamar Tidur Lantai Kayu Lebih Simpel

Saffa Fauziah Kamila - Senin, 23 Desember 2019 | 12:00
Hadirkan Suasana Alam di Kamar Tidur
Foto Adeline Krisanti

Hadirkan Suasana Alam di Kamar Tidur

IDEAonline- Setelah seharian penuh berkutat dengan rutinitas pekerjaan dan hiruk-pikuk kota, rumah diharapkan menjadi tempat yang bisa memberi ketenangan dan suasana berbeda.

Tren gaya hidup kembali ke alam kini sudah jadi bagian dari gaya hidup metropolis.

Salah satu perwujudannya adalah dengan cara memindahkan suasana alam ke dalam rumah.

Melalui penataan interior hal ini dapat dilakukan.

Salah satunya dengan mengaplikasikan lantai kayu.

Tidak dapat dipungkiri pesona khas dari material kayu seakan-akan tidak tergantikan oleh material lainnya.

Baca Juga: Eksplorasi Lantai, Dinding, dan Plafon Dapur, Hati-hati Memilih Bahan!

Hadirkan Suasana Alam di Kamar Tidur

Hadirkan Suasana Alam di Kamar Tidur

Pemakaian material kayu sebagai elemen perancangan khususnya lantai tetap diminati.

Hal ini disebabkan karena sifat karakteristik kayu yang selain memancarkan rasa hangat dan natural juga memberikan rasa nyaman, homey, dan akrab.

kealamian yang ditimbulkan membuat pelapis dari kayu ini sangat fleksibel dan cocok untuk segala gaya desain bangunan.

Sebagai tempat berpijak, lantai memiliki tuntutan tertentu agar menimbulkan rasa nyaman.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular