Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Enam Hal tentang Taman Vertikal, Cara Praktis Hijaukan Rumah (1)

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 02 Januari 2020 | 11:07
Taman vertikal yang memadukan jenis tanaman perdu rendah dan tanaman rambat.
Foto Dwight Claudia /Arsitek Lanskap Andrew Sucandra (En- Gedi Gardening And Landscaping)

Taman vertikal yang memadukan jenis tanaman perdu rendah dan tanaman rambat.

IDEAOnline-Makin berkurangnya ruang terbuka hijau menimbulkan permasalahan seperti meningkatnya suhu udara, berkurangnya penyerapan polutan di udara oleh tanaman, dan pemandangan lingkungan yang kurang menarik.

Salah satu alternatif untuk memecahkan masalah lingkungan di atas adalah dengan pembuatan taman vertikal (green wall).

Taman jenis ini menyiasati minimnya lahan dengan memanfaatkan media dinding sebagai sarana untuk menanam tanaman.

Taman vertikal kini sudah menjadi pilihan banyak orang sebagai pelengkap taman konvensional.

Taman vertikal kini semakin dilirik jika tidak ingin dinding terasa kosong, misalnya di carport, halaman samping, di bawah void, atau di samping jendela.

Dinding yang tampil hijau dengan tanaman di permukaan bidangnya adalah sesuatu yang sangat menarik.

Baca Juga: Ternyata Hadirkan Taman Vertikal Bisa Semudah Ini! Intip Caranya!

Taman vertikal menghijaukan rumah tanpa lahan yang luas.

Taman vertikal menghijaukan rumah tanpa lahan yang luas.

Kehadiran vegetasi hijau ini tak hanya menambah keuntungan definitif bangunan, tetapi juga membantu menyaring udara ke dalam bangunan.

Uniknya lagi, dinding hijau ini tak memerlukan tanah sebagai makanan.

Melalui sistem hidroponik, tanaman yang bergantung pada dinding dapat hidup dan bertahan lama tanpa harus bersusah payah merawatnya.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular