Keempat, perawatan oleh seluruh anggota keluarga.
Setelah semua dilakukan, menjaga semua yang diatur tetap dalam koridor kerapian dan estetika menjadi tanggung jawab semua anggota keluarga.
Karenanya, semua proses penataan mulai dari pemilahan barang mestinya dilakukan bersama seluruh anggota keluarga.
Agar menyenangkan, jadikan kegiatan ini menjadi kegiatan akhir pekan yang seru.
Mulailah dari hal kecil, dan lakukan sedikit demi sedikit, secara bertahap dimulai dari satu ruangan ke ruangan berikutnya.
Jadikan kegiatan mengembalikan barang-barang pada tempatnya menjadi sebuah kebiasaan bagi seluruh anggota keluarga.
Dengan cara ini, rumah mungil pun akan tampak lebih tertata dan jadi terkesan lebih luas.
Baca Juga: 5 Storage Kece Bikin Kamar Mandi Mungil Rapi, Ada Juga Buat Si Kecil!
Baca Juga: Biaya Rp6 Juta Makeover Kamar Mandi Mungil Jadi Bernuansa Desa
(*)
#RUMAHMUNGIL