IDEAonline -Sebagai salah satu elemen interior, lantai juga perlu bergaya.
Selain itu, lantai juga berfungsi untuk membentuk karakter dan memperindah tampilan ruang.
Pola lantai yang dihadirkan dapat disesuaikan dengan tema ruang yang diusung.
Berikut ini beberapa pola lantai yang dapat menginspirasi Anda.
Baca Juga: Pakai Bathtub Biar Bisa Berendam? Kenali dan Wajib Tahu Plus Minusnya!
Pola pertama
Saat memasuki ruangan, mata pun seketika langsung tertuju pada pola lantai ini.
Antara tempat duduk dan sirkulasi jalan dibuat dengan permainan material lantai yang berbeda.
Area duduk memakan lantai plesteran semen dan sirkulasi lantai menggunakan tegel Kunci.
Kombinasi ini membuat ruang terlihat lebih tertata dan memperkuat konsep industrial.