Keduanya diletakkan berdampingan sehingga tercipta aliran visual yang senada.
Di antaranya diberi celah untuk pembeda dan penegas posisi kedua tempat tidur.
Jika mau, di selanya bisa diletakkan sebuah meja yang di atasnya dapat dipakai sebagai tempat menaruh jam beker atau lampu baca.
Untuk memberikan kesan luas dan lapang, dindingnya dicat dengan warna cokelat muda.
Plafonnya pun dicat warna putih sehingga tetap terkesan luas.
Untuk memberikan aksen, warna gelap dimainkan pada aplikasi warna kain gorden yang berada di sisi kiri.
Akses menuju kamar mandi dibuat berdekatan dengan akses pintu masuk kamar tidur.
Pintunya pun tak terlihat dari tempat tidur.
Meski aksesnya tidak terlihat, kamar mandi tetap terlihat karena pembatas antara area ruang tidur dan kamar mandi berupa kaca.
Dengan penataan seperti ini, kamar ini tidak terasa sumpek meski ada 2 tempat tidur berukuran besar.