IDEAOnline-Hidroponik adalah teknik budidaya menanam dengan memanfaatkan air, tanpa menggunakan media tanah, dan berfokus pada pemenuhan nutrisi tanaman.
Nutrisi untuk tanaman didapatkan dari air yang diberi nutrisi, cukup cahaya matahari, dan oksigen.
Selain praktis, keuntungan menerapkan hidroponik adalah bisa tetap berkebun meski lahan terbatas atau sempit.
Kamu bisa menggunakan wadah apapun untuk menanam, misalnya botol palstik atau kaca bekas atau sisa paralon.
Keuntungan lain dari menanam dengan metode hidroponik adalah tanaman bisa tumbuh dewasa lebih cepat, dan menghasilkan lebih banyak panen dibandingkan dengan yang ditanam di tanah.
Ini karena tanaman tidak perlu bekerja keras untuk mendapatkan nutrisi yang diperlukan.
Namun, tidak semua tanaman cocok ditanam dengan hidroponik.
Beberapa tanaman sayur dan buah seperti selada, bayam, basil, timun, tomat, paprika, stroberi dan melon adalahbeberapa tanaman yang cocok ditanaman secara hidroponik.
Beberapa tanaman hias bunga dan tanaman hias daun pun cocok ditanam dengan cara menenam tanpa tanah ini, seperti bunga matahari, keladi red star, aglaonema, siplir, anggrek, lidah buaya, sirih gading, phylodendron, atau monstrea.
Baca Juga: Klinik Tanaman Indoor-4, Menjaga Daya Tahan, Kenali Kebutuhan Cahaya dan Pilihan Media