Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Manfaatkan Kaca Tembus Pandang hingga Kaca Patri, untuk Solusi Ruang Tamu yang Menyatu dengan Ruang Keluarga

Fatur Rohman - Minggu, 28 Juni 2020 | 10:00
Open living space di lantai utama apartemen
(www.design-milk.com)

Open living space di lantai utama apartemen

Solusi

Saat ini memang cukup banyak permasalahan yang muncul saat keluarga memutuskan memiliki dua ruang yang biasanya menerus, yakni ruang tamu dengan ruang keluarga.

Di satu sisi kita tentunya ingin rumah mungil kita tetap tampak luas tanpa tersekat-sekat.

Namun di sisi lain, keluarga kita—khususnya di Indonesia—cukup tertutup (introvert) sehingga tidak terlalu suka jika tamu yang bertandang bisa melihat langsung kegiatan keluarga di dalam ruang keluarga.

Berikut adalah beberapa usulan yang dapat Anda coba.

• Memisahkan kedua ruang dengan menggunakan bahan yang berkesan ringan, atau menggunakan material yang secara fisik tidak mengeblok ruangan.

Kaca tembus pandang, kaca patri, atau kaca model sandblast, bisa menjadi pilihan.

Anda juga dapat memberi batas antara kedua ruangan ini dengan meletakkan unsur tanaman berdaun jarum, bambubambuan, atau kayu yang terarah vertikal sehingga antara dua ruang tersebut tidak terlalu transparan.

Baca Juga: Mau Tahu Investasi yang Laris Manis di Tengah Pandemi? Ada 3, Salah Satunya Properti!

Baca Juga: Miliki Istana Seharga Rp 20 Miliar, Mayangsari Malah Diduga Alami Kerugian, Buka Tutup Bisnis hingga Banting Stir Buat Rumah Makan

• Pilihan material tadi dapat dipakai jika Anda tidak akan menggabungkan kedua ruangan.

Jika pada suatu saat kedua ruangan akan digabungkan, maka partisi lipat atau vertical blind merupakan satu solusi. Pada saat Anda ingin menyatukan kedua ruang tersebut, maka partisi dapat dilipat.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular