Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ciptakan Suasana Baru dengan Cutting Sticker, Kenali Kepraktisannya

Johanna Erly Widyartanti - Sabtu, 15 Agustus 2020 | 13:30
Ilustrasi-Cutting sticker pada dinding.
www.notonthehighstreet.com

Ilustrasi-Cutting sticker pada dinding.

IDEAOnline-Salah satu cara cepat untuk mengubah penampilan dinding rumah adalah dengan menggunakan wall sticker atau dikenal juga dengan cutting sticker.

Lembaran plastik, kertas atau vinil yang diberi perekat di bagian ini mulai marak digunakan karena pemasangannya yang mudah dan harganya yang tidak terlalu mahal.

Cutting sticker dari kertas harganya Rp 5.000—Rp 15.000/lembar, sementara cutting sticker dari plastik atau vinil dijual dengan harga mulai dari Rp 60.000/lembar.

Berbeda dengan wallpaper yang membutuhkan tukang khusus untuk memasangnya, stiker dinding ini sangat praktis sehingga siapa saja bisa memasangnya dengan mudah.

Stiker-stiker dapat dipasang di dinding bercat, dinding keramik, pintu, ataupun kaca.

Baca Juga: Ketahui Motif Wall Sticker yang Cocok Untuk Tiap Ruang di Rumah

Gulungan kecil cutting sticker.

Gulungan kecil cutting sticker.

Berbentuk Potongan Kecil

Jika wallpaper terdiri atas satu lembaran besar, cutting sticker ini terdiri atas potongan-potongan kecil yang nantinya harus disatukan menjadi sebuah bentuk besar.

Misalnya cutting sticker dengan bentuk pohon, akan terdiri dari rantingranting, daun, dan bunga.

Berbagai macam bentuk dan motif cutting sticker tersedia di pasaran, sehingga dapat dengan mudah disesuaikan dengan tema ruang yang diinginkan.

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular