IDEAonline –Dari jauh, kediamanpasangan Suratman dan Endang initerlihat berbeda dari rumah lainnya.
Tampak depan rumah ini miring; lebihtepatnya, kolomnya yang miring. Bentuk miring ini bukan cumagaya-gayaan supaya dibilang trendi.
Suratman—yang bekerja di perusahaankontraktor—membuatnya demikianuntuk mendapatkan lebih banyakbidang atap.
Tujuannya, agar di lahancarport yang terbatas, mobil tetap bisa ternaungi tanpa memindah pondasi.
“Pondasi kolom ada di tempatasli seperti sebelum direnovasi, tapikolom dimiringkan ke depan supayaatap carport bisa lebih keluar,” jelasSuratman.
Di atasnya, Suratman bisameletakkan pot-pot tanaman yangmembuat rumah terlihat asri.
Ruang Menjamu Tamu
Yang tak kalah penting untukdipercantik adalah ruang tamu. Secarakeseluruhan, elemen dinding, lantai, plafon, kusen, dan pintu berwarnaputih atau krem muda.