Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pengembangannya Butuh Waktu Hingga 10 Tahun, Inilah Cara Kerja Vaksin yang Wajib Diketahui!

Kontributor 01 - Kamis, 22 Oktober 2020 | 22:32
Ilustrasi vaksin virus corona, vaksin Covid-19
Kompas.com

Ilustrasi vaksin virus corona, vaksin Covid-19

IDEAOnline-Vaksin adalah kunci untuk mengendalikan penyakit menular berbahaya.

Keberadaan vaksin tentu sangat dibutuhkan di tengah pandemi Covid-19 ini.

Itu sebabnya, para ilmuwan terus berusahan mengembangkan vaksin demi menghentikan pandemi Covid-19 ini.

Sebelum adanya pandemi, vaksin telah menyelamatkan jutawaan nyawa dari penyakit mematikan akibat virus dan bakteri.

Adanya vaksin memang menjadi hal krusial dalam memerangi penyakit menular.

Sebenarnya, bagaimana cara kerja vaksin dalam memerangi penyakit menular?

Hampir setiap hari kita terpapar bakteri dan virus pemicu penyakit.

Akan tetapi, tubuh memiliki sistem imunitas yang membantu melawan virus dan bakteri tersebut.

Namun, adakalanya sistem imunitas tidak dapat menanganinya dan membutuhkan bantuan vaksin.

Vaksin bekerja dengan merangsang sistem imunitas agar membentuk antibodi pelindung tubuh dari patogen.

Setelah vaksin disuntikkan, tubuh akan mengenali bagaimana patogen tersebut memengaruhi tubuh kita.

Source : kompas

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular