Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Istimewanya Warna Hijau, Punya Efek Batiniah yang Menyehatkan

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 31 Desember 2020 | 16:00
Ilustrasi warna hijau pada ruang.
IDEA

Ilustrasi warna hijau pada ruang.

IDEAOnline-Tak sekadar warna, ternyata hijau mampu memiliki efek batiniah yang berhubungan erat dengan kesehatan.

Ketika membayangkan warna hijau, biasanya kamu akan teringat pada dedaunan segar yang terkena titik-titik embun.

Ya, anggapan tentang suasana segar tersebut memang tak salah.

Paduan warna biru dan kuning menghasilkan sebuah kesan segar yang akrab dengan alam sekitar.

Secara psikologis, hijau melambangkan kesehatan, harmoni, keseimbangan, dan pertumbuhan.

Beberapa mitos bahkan menyebutkan bahwa warna ini juga berfungsi menyembuhkan.

Baca Juga: Begini Efek Penggunaan dan Faktor yang Pengaruhi Pilihan Warna

Ilustrasi hijau.

Ilustrasi hijau.

Warna hijau juga memiliki peranan yang cukup akrab dengan sejarah dari beberapa pelosok dunia. Dalam sejarah China, hijau dilambangkan sebagai warna perempuan.

Sedangkan bagi sebagian bangsa barat, warna ini dianggap sebagai warna keberuntungan.

Selain itu hijau pun sering menjadi simbol perdamaian.

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular