Shoji berfungsi seperti pembatas sekaligus menjaga keterbukaan di dalam ruangan.
Dapat juga digunakan dengan mengaplikasikan kaca di bagian luar dan kertas beras di bagian dalam yang meningkatkan daya tahannya.
Ikatan dengan alam adalah sesuatu yang sangat menyatu dengan arsitektur negara Sakura tersebut.
Dan alam adalah sesuatu yang dirindukan kebanyakan orang, terutama mereka yang tinggal di daerah perkotaan. Dengan menggunakan beberapa elemen dari arsitektur Jepang kita tidak hanya dapat menciptakan rumah yang berkelanjutan dan ramah lingkungan tetapi juga dapat selangkah lebih dekat dengan alam. Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul 5 Tips Hadirkan Elemen Arsitektur Jepang ke dalam Hunian
#BerbagiIDEA