IDEAOnline -Sampah memang salah satu permasalahan dunia yang tidak ada habisnya. Paling awal, sebaiknya IDEA lovers menilik konsumsi dari rantai awal dan mengurangi yang tidak perlu.
IDEA lovers hanya cukup membeli barang-barang yang kita butuhkan dan yang ramah lingkungan, kita juga perlu menghindari barang-barang dengan packaging sekali pakai.
Namun kami menyadari bahwa saat ini industri belum mendukung pengurangan packaging sekali pakai dan juga masih belum 100% bertanggung jawab pada kemasan hasil industrinya.
Baca Juga: Tanpa Pusing-pusing, Ini Solusi Cuci Jemur Pakaian di Apartemen, Jangan di Balkon lagi Yah!
Sehingga, terkadang IDEA lovers sebagai konsumen masih perlu mengkonsumsi barang primer yang belum ada alternatif ramah packaging
Terlepas dari itu, sampah sayur di rumah sering jadi masalah lain.
Sisa sayuran dan bumbu masakmemicu timbulnya bau busuk dan tidak sedap.
Diwartakan The Spruce, Senin (4/1/2021), ada beragam bahan yang dapat digunakan untuk membasmi bau pada tempat sampah di rumah.
Dilansir kompas.com, ini bahan-bahan ajaib di dapur yang bisa digunakan!
1. Baking soda
Baking soda atau soda kue merupakan bahan yang ampuh untuk membasmi beragam bau salah satunya bau tak sedap dari tempat sampah.