Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Sebanyak Ini Bakteri Bersarang di Dapur, Kurangi Keberadaannya dengan Rutin Lakukan Ini

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 19 Agustus 2021 | 21:34
Pencahayaan alami bantu mencegah berkembangnya bakteri karena lembap.
IKEA

Pencahayaan alami bantu mencegah berkembangnya bakteri karena lembap.

Semua jenis ini berasal dari bahan makanan seperti daging dan ungags mentah atau sayuran yang tidak dicuci bersih.

Bakteri di dapur merupakan tempat yang harus diwaspadai.

John Oxford, profesor ilmu Virologi di University of London dan pemimpin di The Hygiene Council, sebuah badan internasional yang membandingkan standar ilmu kesehatan di seluruh dunia, menyatakan spons dapur sejauh ini selalu menjadi yang paling kotor.

Nah, ingin tahu sebarepa banyak bakteri bersarang di spons pencuci piring dan tempat lainnya? Bagaimana mengusir dan menghambat pertumbuhannya?

Berikut IDEA Lovers cara yang bisa kamu lakukan untuk memutus rantai hidup bakteri di dapur.

Baca Juga: Tak Usah Pusing-Pusing, Atasi Bau dan Mampat pada Saluran Air Dapur Hanya dengan Garam

Sesekali bersihkan talenan dengan disinfektan.

Sesekali bersihkan talenan dengan disinfektan.

1. Talenan, Ada 1.000 bakteri/inci2

Bersihkan dengan cara:

  • Cuci talenan dengan sabun segera setelah selesai digunakan.
  • Sesekali semprot dengan disinfektan.
  • Pisahkan talenan untuk daging dengan talenan untuk buah dan sayur segar.
2. Sink, Ada600.000 bakteri/Inci2

Bersihkan dengan cara:

  • Setiap malam, semprot permukaan bak cuci dengan disinfektan atau cuci dengan campuran larutan pemutih.
  • Tuang cuka dan baking soda ke lubang pembuangan bak cuci untuk melancarkan sumbatan.
  • Sikat noda di sekitar lubang pembuangan dengan sikat gigi bekas.
Baca Juga: Bebaskan Panas, Asap, dan Bau, Ini Cara Pasang Exhaust Fan di Plafon untuk Dapur yang Tak Punya Ventilasi

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular