IDEAOnline -Salah satu kekurangan yang dimiliki oleh kamar sempit adalah ruangan yang terasa sumpek.
Sering kali hal tersebut membuatmu merasa kurang kondusif sehingga kamu merasa tidak betah tinggal di kamar.
Namun, ada beberapa cara mudah yang bisa dilakukan untuk membuat kamar sempitmu terlihat lebih lapang dan luas.
Baca Juga:Mengapa Biaya Pembuatan Taman Berukuran Kecil Bisa Sangat Mahal? Ini Lho Alasannya!
Ubah pengudaraan yang ada di kamar tidur.
Kehadiran jendela sebagai sarana sirkulasi udara diperlukan.
Untuk memberikan kesan lebih luas pada kamar buatlah jendela yang rendah dan berukuran besar.
Jendela semacam ini akan seolah-olah merangkum pemandangan di luar ke dalam kamar.
Namun hati-hati untuk tidak membuat jendela yang terlalu besar karena akan menciptakan perasaan tidak aman di dalam kamar, karena seolah-olah menghilangkan salah satu dinding kamar.
Ada beragam jenis jendela yang dibedakan berdasarkan desainnya, ini 7 pilihannya.