IDEAonline - Apakah IDEA Lovers suka melihat gambar-gambar interior yang terinspirasi dari gaya minimalis ala Jepang?
Nah, IDEA Lovers mungkin terinspirasi untuk menciptakan interior bergaya minimalis khas Jepang juga.
Artikel yang dilansir dari architectureartdesigns.com berikut akan membagikan tips untuk mengambil pendekatan minimalisme khas Jepang dalam mendesain interior rumah!
Baca Juga: 4 Ide Memanfaatkan Warna Terracotta di Rumah
Furnitur Rendah
Dari rumah asli Jepang, kita hanya bisa meniru kesederhanaan gaya furnitur yang digunakan.
Orang Jepang suka menyimpan bantal lantai dengan meja papan rendah untuk acara seperti upacara minum teh.
Bahkan kamar tidur Jepang mungkin hanya berisi satu kasur atau tempat tidur rendah yang tidak dikelilingi apa pun.
Kita dapat membeli rangka tempat tidur rendah bersama dengan meja samping sederhana dengan ketinggian yang sama.
Konsep ini populer karena memberikan ilusi ruang yang lebih luas.
Seketika, kita akan merasakan ruangan menjadi lebih besar dan tidak ada perabot yang tampak sebagai penghalang di dalam ruangan.