Laporan wartawan IDEAonline, Rebiyyah Salasah
IDEAonline - Memiliki rumah yang nyaman bukan hak prerogatif para pemilik rumah-rumah besar dan mewah.
Kenyamanan rumah sangat tergantung pemiliknya sendiri.
Rumah sebesar apapun, tanpa sentuhan pribadi pemiliknya, sama saja dengan sebuah gedung, bukan sebuah rumah.
Walaupun sangat tergantung pada kamu dan anggota keluarga, setidaknya ada beberapa trik membuat rumah menjadi nyaman.
Setidaknya membuat kenyamanan rumah ada tiga hal yang perlu diperhatikan.
Baca Juga : Berlapis Batu Alam, Inilah Rumah Bripda Puput yang Akan Dinikahi Ahok
Hal ini terungkap dalam Talkshow dengan tema The HeART of Home, di acara Homedec 2018 yang bertempat di ICE BSD, Serpong, Tangerang, Minggu (10/9).
Talkshow ini diisi oleh dua pembicara utama yaitu Chairul Amal Septono dari Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) dan Sissy Prima Laila dari RukuRuku.
Menurut mantan ketua HDII Jakarta tahun 2015-2017 ini, tiga yang perlu diperhatikan untuk menciptakan rumah yang nyaman adalah fungsi, konstruksi, dan estetika.
Rumah lebih menyenangkan saat sebuah ruang sesuai dengan fungsinya.