IDEAonline - Keterbatasan jumlah ruang dan luas rumah kerap menjadi alasan mengapa harus menyatukan kamar tidur anak yang satu dengan lainnya.
Sekilas terkesan mudah.
Namun, banyak hal yang harus diperhatikan saat ingin menyatukan kamar mereka.
Hal ini akan berdampak pada psikologi kedua anak.
Ketika kakak dan adik harus berbagi kamar tidur, ada beberapa aturan yang perlu diterapkan agar anak-anak tidak bertengkar.
Selain itu, aturan ini pun perlu diperhatikan agar kedua anak merasa nyaman di kamar mereka sendiri.
Inilah tips menata interior kamar tidur anak agar privasi terjaga.
Baca Juga : Tak Terlalu Luas, Garasi Roy Suryo Simpan Banyak Mobil Mewah Hasil Cicilan
1. Diskusi dengan anak
Sebelum menyatukan kamar mereka, perlu diskusi terlebih dahulu ke anak.
Hal ini penting untuk mengetahui keinginan anak terhadap kamarnya sebab setiap anak pasti memiliki keinginan yang berbeda pula.