IDEAonline -Ruang tamu yang dipenuhi dengan furniture unik akan jauh lebih cantik daripada yang diisi dengan furniture biasa.
Salah satu furniture itu dapat diwakilkan dengan sebuah meja yang menjadi pusat di ruang tamu.
Mungkin saja banyak orang berpikir bahwa meja yang unik membutuhkan biaya yang cukup mahal.
Namun, beberapa ide meja unik berikut tak membutuhkan biaya yang terlalu mahal karena kita dapat mengkreasikan barang-barang yang ada di sekitar kita:
1. Meja dari palet kayu
Palet kayu yang biasanya hanya untuk menumpuk barang, kini bisa menjadi layak untuk diletakkan di ruang tamu.
Yang perlu dilakukan hanya merombak beberapa bagian, menghaluskannya dan mengecat ulang.
2. Meja 'jendela'
Ini benar-benar akan menjadi meja multifungsi karena selain menjadi meja, juga bisa dibuka dan digunakan untuk menyimpan barang-barang.