IDEAonline -Terdapat dua jenis orang di dunia ini, yang menyukai banyak bantal di tempat tidur dan tidak menyukainya sama sekali.
Mengingat waktu yang dihabiskan di tempat tidur lebih dari 3000 jam selama setahun, maka tak heran kalau kamar menjadi tempat yang harus diperhatikan kenyamanannya.
Salah satu elemen di dalamnya adalah bantal yang berada di tempat tidur. Beberapa orang menggunakan bantal dekoratif untuk menambah kenyamanan penghuninya.
Namun, berapa bantal yang sebenarnya dibutuhkan di tempat tidur, dan bagaimana mengaturnya?
Baca Juga : 3 Ide Renovasi Ganti Warna Analog , Ruang Jadi Terlihat Harmonis
Bantal Tidur
Apapun gaya interiormu, setidaknya satu bantal tidurwajibberada di tempat tidurmu.
Kamu wajib menggunakan sarung sebagai pelindung bantal tidurmu. Hal ini untuk melindungi bantalmu dari tungau dan debu serta membuatnya lebih tahan lama.
Belum lagi, bantal sering ternoda oleh minyak alami di dalam tubuh, riasan wajah, atau air liur.
Namun, tak berarti tampilannya selalu membosankanloh. Kamu bisa mencoba dengan tepi penuh warna atau detail bordir.