IDEAOnline-Pagar dibutuhkan tidak sebatas pada keamanan saja, namun juga sebagai unsur estetika sebuah rumah.
Kedua fungsi ini bisa sejalan asalkan pagar didesain sesuai dengan karakter dan kebutuhan pemilik rumah.
Dalam merancang bentuk pagar, unsur material menjadi faktor utama yang menentukan nilai estetikanya.
Ada beberapa material pokok yang saat ini banyak dipakai untuk membuat pagar seperti besi, bata, batu alam, dan kayu.
Material seperti stainless steel sudah mulai ditinggalkan karena bahannya tak bisa diolah menjadi bentuk yangberagam, di samping harganya pun relatif mahal.
Bata, batako, roster, beton aerasi, dan konblok adalah beberapa contoh material cetakan yang bisa diolah menjadi material pagar.
Baca Juga: Pagar Kayu Lapuk dan Masalah Lainnya? Ini Dia yang Harus Dilakukan!
Baca Juga: Mau Tampil Beda? Gunakan Dinding Roster Sebagai Pagar Rumah
Bata adalah material dasar pembuatan pagar yang berbentuk dinding.
Kebanyakan orang melapis dinding pagar bata dengan cat atau semen.