Teater ini sudah memiliki beberapa luminer UV-C yang dipasang sebagai bagian dari percontohan.
“Lampu UV-C ini membantu kami menjadi lebih siap untuk masa depan. Kami ingin melakukan segalanya untuk menyambut kembali para tamu, pemain, dan karyawan kami seaman mungkin, hingga pasca COVID-19 nanti,” kata Tim Rijper, General Manager Theater De Ruchte.
Frans Konings, UV-C Sales Lead di Signify mengatakan merasa bangga dapat mendukung tempat-tempat budaya untuk membuka kembali pintu mereka dengan aman berkat luminer UV-C perusahaannya.
“Organisasi lain, termasuk restoran, hotel, dan sekolah, tentu saja dapat memperoleh manfaat yang sama besarnya dari luminer UV-C, juga setelah pandemi COVID-19 berlalu.”
Mengenal UV-CUV-C adalah metode desinfeksi yang sudah terbukti, digunakan untuk mencegah penyebaran penyakit dengan mendesinfeksi udara, air, dan permukaan.
UV-C memecah DNA atau RNA mikroorganisme termasuk virus dan bakteri, menjadikannya tidak berbahaya.
Luminer UV-C disinfection upper air dapat secara terus menerus mendesinfeksi udara meski ada orang di dalam ruangan.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa luminer UV-C disinfection upper air dari Signify menonaktifkan 99,99% SARS-COV-2 di udara dalam ruangan dalam waktu 10 menit.
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis
(*)