"Dalam hal tren yang akan datang dalam desain ramah lingkungan, tentang industri tekstil tidak hanya faktor kinerja, tetapi tingkat bahan kimia yang lebih aman dan berdampak pada faktor lingkungan dari produksi," terang Debbie Baxter, arsitek dari Baxter Design Group.
Baca Juga:Jelang Lebaran, Jangan Sampai Taman Tampak Berantakan, Lakukan 3 Hal Ini!
2. Gunakan bahan daur ulang
Menggunakan bahan daur ulang untuk perabotan rumah tangga, tetap menjadi tren populer di kalangan desainer, dekorator, maupun arsitek.
Cobalah mendesain sendiri perabotan rumah tangga dengan bahan-bahan seperti plastik maupun kaca.
Contohnya seperti kursi yang terbuat dari botol plastik daur ulang, lampu yang terbuat dari kayu apung alami, atau vas yang terbuat dari kaca daur ulang.
Selain gencar membuat desain perabotan rumah yang ramah lingkungan, pakar industri desain juga menemukan cara unik agar masyarakat bisa turut serta dalam menjaga lingkungan.
3. Beralih ke cat organik
Unsur cat dinding pada umumnya dapat menyebarkan racun yang berbahaya bagi kesehatan manusia dan lingkungan.
Baca Juga:Manfaat Tak Biasa Handuk Basah, Pakaian Kusut Jadi Licin Dalam Sekejap